PEMATANG SIANTAR (Kontroversinews.com) – Proyek pembangunan portal rel kereta api di Jalan Wahidin masih mangkrak dan di bulan Mei ini masih belum rampung hingga akhir.
“Wah kayaknya pasti telat nih jika proyeknya dikerjakan lambat gini sampai akhir Mei pasti ngga tuntas, ” jelas Ucok (bukan nama asli) Minggu (25/4/2021) di lokasi proyek.
Para pedagang dan grosiran di daerah tersebut merasa resah akibat lambatnya proyek portal kereta api tersebut.
“Waduh kami rugi nih bang jika proyek portal ini telat selesai karena omzet kami turun drastis karena jalan ke tempat usaha kami ditutup abang liat sendiri jalan Ade Irma Suryani menuju jalan Merdeka ditutup sehingga menghambat roda ekonomi di wilayah kami, ” keluh para pedagang.
Para pedagang yang kebanyakan beretnis Tionghoa tersebut berharap Pemkot Pematang Siantar menegur pemborong proyek portal kereta api tersebut agar selesai tepat waktu. (Danil Purba Tamsar).