Site icon kontroversinews.com

LSM KOMPI C DIDUGA PROYEK SUMUR PANTEK DESA BUNTET BANYAK PENYIMPANGAN

Cirebon (Kontroversinews.com) – Proyek yang bersumber dari dana APBD kabupaten Cirebon melalui dinas pertanian sebesar Rp 200 juta lebih ini di duga telah terjadi penyimpangan, hal ini berdasarkan informasi yang diperoleh LSM KOMPI C dari hasil investigasi lapangan.

Ketua LSM kompi C Aris mengatakan ke media ini,” proyek sumur pantek yang berada di desa Buntet Kecamatan Astanajapura banyak sekali penyimpangan dalam proses pelaksanaan ya, seperti penggarapan proyek yang dimana seharus nya dikerjakan oleh kelompok tani fakta di lapangan oleh orang lain yang dimana sang penggarap bukan dari kelompok tani hal ini diperkuat dari hasil keterangan kepala desa Buntet dan ketua kelompok tani desa Buntet berbicara,” bahwasanya kami kaget kenapa bukan kami yang mengerjakan proyek sumur pantek itu sebanyak 10 titik, padahal pengajuan berdasarkan kelompok tani yang diketahui oleh Kuwu.

Samping itu Kuwu Buntet Edi Suhaedi SH yang didampingi kasi ekbang Asep Safrudin membenarkan keterangan kelompok tani tersebut, memang pengajuan awal dari kelompok tani tersebut tapi entah kenapa bisa orang lain yang mengerjakan padahal orang tersebut warga kami tapi bukan dari kelompok tani.
Edi menambahkan pihaknya sangat berharap proyek tersebut tepat sasaran dan bilamana ada peralihan proses pekerjaan seharusya ada berita acara saya sebagai Kuwu sangat kecewa karena ironisnya jumlah anggaran dan keberadaan mesin pompa pun juga kami tidak mengetahui sampai saat ini ujar Edi.  (Gusti)***AS

Exit mobile version