Site icon kontroversinews.com

KPK Geledah Rumah Wali Kota Tanjungbalai Muhammad Syahrial

Wali Kota Tanjungbalai Muhammad Syahrial, (buktipers.com)

TANJUNGBALAI (Kontroversinews.com) – Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sekitar lima jam melakukan pemeriksaan di rumah pribadi milik Wali Kota Tanjungbalai Muhammad Syahrial, Jalan Sriwijaya, Kelurahan Pahang, Kecamatan Datukbandar, Kota Tanjungbalai, Selasa(20/4).

Para penyidik KPK tersebut telah memasuki rumah Syahrial pada pukul 08.00 WIB.
Tampak beberapa penyidik KPK menggunakan rompi krem terlihat memasuki rumah Syahrial.

Beberapa kali mobil minibus berwarna silver keluar-masuk melalui gerbang rumah Syahrial.

Mobil tersebut menuju jalan lintas membawa seorang penumpang. Sebelumnya, tiga orang pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) masuk ke rumah Wali kota Tanjungbalai.

Mereka adalah Sekretaris Daerah Kota Tanjungbalai Yusmada, Kepala Bagian Umum Kota Tanjungbalai Humayni Nasution, dan Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman Kota Tanjungbalai, Edy Surya.

Edy masuk sendirian setelah diantar supir pribadinya naik minibus hitam dengan nomor polisi  BK 1216 Q.

Ia mengaku ada urusan dengan Wali Kota Tanjungbalai. “Ada urusan,” katanya.

Saat ditanya, apakah terkait KPK, ia mengaku tidak.

Kertika ditanyakan siapa yang memanggil, ia mengatakan, datang sendiri tanpa ada yang memanggil.

“Nggak ada yang manggil, aku datang sendiri,” katanya sembari memasuki gerbang rumah Syahrial.

Setelah memeriksa rumah pribadi Wali Kota Tanjungbalai, penyidik KPK menggeledah kantor Syahrial.


Tiga unit mobil, yang diduga membawa penyidik KPK menuju kantor Wali Kota Tanjungbalai.

Delapan orang turun dari mobil-mobil tersebut lalu menuju lantai tiga Kantor Wali Kota Tanjungbalai.

Para penyidik langsung menuju ruang Sekda Tanjungbalai, Yusmada.

Sebentar melihat ruangan Sekda, para penyidik langsung menuju ke ruang Wali Kota Tanjungbalai.

Penyidik KPK terlihat membawa tiga koper ke dalam ruangan Wali Kota.

Selain rumah dan ruang kerja Wali Kota Tanjungbalai, penyidik KPK juga melakukan penggeledahan di ruang Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Tanjungbalai, kemarin.

Mereka  melakukan pemeriksaan di ruang kepala bidang mutasi BKD Kota Tanjungbalai. Terlihat tiga penyidik fokus menggeledah ruangan itu.

Mengutip dari Tribunnews.com, Kepala Dinas Kominfo Kota Tanjungbalai Walman Riadi Girsang membenarkan adanya pemeriksaan oleh KPK di Kantor Walikota Kota Tanjungbalai.***AS

Exit mobile version