Site icon kontroversinews.com

5 Drama Korea Terbaru yang Akan Rilis Oktober 2021

Drama Korea The King’s Affection. (Soompi)

JAKARTA (Kontroversinews.com) – Drama Korea selalu menjadi hal yang menarik untuk ditunggu-tunggu para pecintanya. Berbagai drama Korea dengan genre dan cerita yang menarik juga akan segera hadir di bulan Oktober 2021 ini.

Melansir dari South China Morning Post, berikut sederet drama Korea terbaru yang direncanakan segera rilis di bulan Oktober 2021 ini.

1. The King’s Affection

Drama Korea terbaru The King’s Affection dikabarkan akan segera tayang pada 11 Oktober di KBS 2TV dan Netflix. Drakor ini menceritakan seorang putri yang dibawa kembali ke istana seusai saudara kembarnya meninggal.

Putri ini kemudian harus menyamar sebagai seorang laki-laki agar dapat menjadi putra mahkota pewaris tahta di kerajaan. Drama Korea romantis tersebut akan mempertemukan Park Eun Bin dan Rowoon SF9.

2. Jirisan

Salah satu yang paling ditunggu-tunggu bulan Oktober ini adalah serial drama Jirisan. Drakor ang populer dan sangat ditunggu ini dikabarkan akan segera tayang pada 23 Oktober di tvN dan iQIYI. K-drama terbaru ini juga ramai dinanti karena merupakan bentukan dari aktor, aktris, dan penulis dari serial Kingdom Netflix.

Drama Korea Jirisan mengisahkan para penjaga taman nasional pengunungan Jiri yang menguasai jalur pendakian. Mereka menghadapi peristiwa berbahaya saat menjaga area pengunungan.

3. Inspector Koo

Drama Korea terbaru ini menceritakan tentang mantan polisi (Lee Young Ae) yang kini menjadi detektif di usianya yang telah menginjak 40 tahun. Dalam menyelesaikan kasusnya, dia harus berhadapan dengan seorang siswi saat menginvestigasi kasus pembunuhan misterius.

Selain Lee Young Ae, drakor ini dibintangi Kim Hye Jun (Kingdom season 2) dan Kim Hae Sook (Hospital Playlist 2). Drakor komedi dan misteri ini dikabarkan akan segera tayang bulan Oktober ini di JTBC.

4. My Name

Drama Korea terbaru My Name menceritakan tentang Yoon Ji Woo (Han So Hee) yang bergabung di organisasi kriminal. Dia menyusup di kepolisian sebagai agen rahasia untuk mencari tahu fakta di balik kematian ayahnya.

Drakot terbaru Netflix tersebut akan segera tayang pada 15 Oktober 2021. Drama Korea ini dikabarkan disutradarai oleh Kim Jin Min yang sebelumnya telah sukses dengan drakor Extracurricular di Netflix.

5. Reflection of You

Setelah absen selama dua tahun, aktris Dear My Friends, Go Hyun-jung akan segera kembali ke layar kaca dalam drama Reflection of You . Dia akan memerankan Jeong Hee-joo, seorang wanita yang mengalami masa muda yang sulit untuk menjadi pelukis dan penulis esai yang sukses.

Drakor ini juga akan menceritakan Jung Hee Joo (Go Hyun Jung) yang merasa kosong meski sudah memiliki keluarga yang bahagia. Hingga akhirnya dia bertemu dengan seorang wanita (Shin Hyun Been) yang sedang terluka. Drakor Reflection of You ini akan segera tayang pada 13 Oktober di JTBC dan Netflix.

Itulah tadi lima deretan drama Korea terbaru yang akan segera dirilis di bulan Oktober 2021 ini.

Exit mobile version