Site icon kontroversinews.com

Pemkab Kuningan Usung Tema “Indonesia Tangguh Berlandaskan Pancasila” Peringati Hari Kesaktian Pancasila

upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2021 pemkab Kuningan.

KUNINGAN (Kontroversinews.com) – Pemerintah Kabupaten Kuningan menggelar upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2021 dengan tema “Indonesia Tangguh Berlandaskan Pancasila”.

Upacara dilaksanakan di Lapangan Setda Kabupaten Kuningan. Jum’at (1/10/2020) dengan inspektur upacara Bupati Kuningan, H. Acep Purnama.

Bupati mengatakan hal ini merupakan salah satu cara untuk menghargai para leluhur yang telah merumuskan nilai-nilai luhur untuk kehidupan berbangsa dan bernegara.

“Kita semua mengakui bahwa di samping telah mempersatukan kita sebagai bangsa dan negara secara utuh, pancasila memperkuat sendi-sendi kehidupan sosial, ekonomi, budaya, dan politik. Nilai-nilai pancasila telah membuat masyarakat kita semakin matang dalam kehidupan politik. Kenyataan sosial politik sudah seharusnya meneguhkan sikap kita bahwa pancasila adalah sumber nilai jati diri bangsa sekaligus fondasi negara kita, sebagai falsafah negara, pancasila menjadi acuan kita dalam mewujudkan indonesia yang adil, makmur, dan sejahtera,” tuturnya.

Dilain sisi,  Mendikbudristek Nadiem Makarim memperingati Hari Kesaktian Pancasila di Kanal Youtube Kemendikbudristek.

“Kepada semua masyarakat Indonesia, saya ucapkan selamat memperingati Hari Kesaktian Pancasila dengan nilai-nilai pancasila yang menyertai langkah kita,” ujar Nadiem.

Menurut Nadiem, Hari Kesaktian Pancasila merupakan momen membangun Indonesia yang tangguh.

Selain itu, Nadiem menekankan pentingnya membangun pendidikan Indonesia melalui kebijakan Merdeka Belajar.

“Mari membangun Indonesia lebih tangguh, lebih inklusif dan lebih mencerdaskan dengan Merdeka Belajar. Para pendiri bangsa Indonesia mencetuskan Pancasila sebagai dasar negara dan ideologi bangsa, dan sejak kelahirannya sampai hari ini Pancasila adalah kekuatan kita untuk berjuang membangun cita-cita kita,” kata Nadiem.  ***

Exit mobile version