Site icon kontroversinews.com

Hari ini, Herlin Kenza dipanggil Polisi Terkait Kasus Kerumunan di Aceh

Herlin Kenza. (Foto/Instagram)

ACEH (kontroversinews.com) – Polres Lhokseumawe lakukan pemeriksaan terhadap selebgram Herlin Kenza terkait kasus kerumunan saat promosi toko grosir. Herlin akan dimintai keterangan sebagai saksi terkait kerumunan saat pandemi Corona atau COVID-19.

Pemeriksaan akan dilakukan di Polres Lhokseumawe.  “Insyaallah hari ini,” kata Kasubbag Humas Polres Lhokseumawe, Salman Alfarisi, Kamis (22/7/2021).

Video kerumunan warga yang menyambut kedatangan Herlin Kenza di Aceh viral di media sosial. Video itu awalnya sempat diunggah di Instagram dan Tiktok selebgram tersebut yang sudah dihapus. Namun video tersebut sudah menyebar di beberapa akun.

Dalam video terlihat warga yang menunggu selebgram wanita itu di depan toko. Video awalnya direkam dari dalam mobil yang ditumpangi selebgram tersebut. Setelah itu, selebgram itu turun didampingi sejumlah orang seolah seperti ajudan.

Sejumlah aparat tampak menghalau warga yang berkerumun. Masyarakat di sana merekam kedatangan selebgram itu dengan gawai mereka. Video kerumunan disebut terjadi di kawasan Pasar Inpres, Kota Lhokseumawe.

Selebgram itu disebut datang ke lokasi untuk mempromosikan salah satu toko di sana. “Menurut kabar hanya endorse saja,” kata Salman.

Herlin Kenza mengaku kejadian itu di luar dugaannya. Dia menyebut kejadian itu sebagai cobaan dan teguran. Selain itu, dia menuding ada pihak yang tidak suka kepada dirinya, sehingga melaporkan kejadian itu ke polisi.

Mengutip dari Detikcom, Polisi telah memeriksa pemilik toko yang mengundang Herlin Kenza hingga oknum polisi yang mengawal kedatangan Herlin Kenza.***AS

Exit mobile version